Senin, 17 November 2014

Menikmati Kebersamaan di Waktu yang Tersisa dengan Kegiatan Outbond


Inilah cara kami menikmati kebersamaan sebelum aku  pergi meninggalkan mereka, anak-anak Wakatobi yang luar biasa. Salah satunya yaitu dengan bermain outbond di halaman sekolah kami. 
Suasana ceria pun mengihiasi hari mereka.  Mereka tampak senang saat berhasil melewati setiap permainan pada outbond kali ini.


Berikut beberapa permainan outbond yang berhasil mereka taklukkan :
1. Melewati Rintangan
Hampir semua anak, mulai dari kelas 1-6 berebutan ingin menyelesaikan permainan ini. Meski harus berjibaku dengan debu, tapi tak dihiraukan mereka.
 










2. Estafet Kelereng
Meski hari sudah terik, peluh mulai bercucuran, tapi mereka masih tetap semangat menyelesaikan misi pada permainan ini. 


Dila dan Vita

Wiki dan Kisman

Giliran Novi neh yang beraksi ^^ ayooo semangat
 3. Memindahkan Air
Ini permainan terakhir* dari kegiatan outbond kali ini.
Meski hari sudah mulai sangat terik, tapi semangat mereka tak terusik ^^




Itulah sepenggal kebersamaan kami. Permainan sederhana memang, tapi mampu membuat senyum-senyum mereka terkembang.

#BanggaJadiGuru

* Awalnya aku sudah rencanakan untuk mengadakan 6 permainan, tapi karena ada yang membuat kekacauan, sehingga permainan yang bisa dijalankan hanya 3 saja. Tapi semua itu tak mengurangi semangat dan keceriaan mereka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar